Menu Utama

Wednesday, 22 November 2017

SEMARAK PERINGATAN HARI PAHLAWAN 10 NOVEMBER
10 November dipilih sebagai Hari Pahlawan karena pada hari tersebut para pejuang kemerdekaan bangsa kita bertempur dengan gagah berani bermodalkan bambu runcing untuk melawan tentara Inggris di Surabaya. Padahal saat itu para pejuang hanya mempunyai beberapa pucuk senjata api, selebihnya para pejuang menggunakan bambu runcing. Namun para pejuang kita tak pernah gentar untuk melawan penjajah. Tokoh yang terkenal pada saat perjuangan itu yakni Bung Tomo yang mampu menyalakan semangat perjuangan rakyat lewat siaran-siarannya radionya.
Semarak suasana hari pahlawan 10 November terdengar di seluruh penjuru kota Surabaya. Tak ketinggalan, SMP Terpadu Daarul Muttaqien juga memperingatinya dengan cara yang cukup unik. Dikatakan cukup unik karena upacara ini digelar di tengah jalan dan seluruh seluruh peserta upacara, yakni guru dan siswa mengenakan kostum pejuang mulai dari tentara, tenaga medis, bahkan kostum pejuang yang bersimbah darah.
Upacara berlangsung penuh hikmat dan semangat terdengar dari teriakan peserta upacara saat Pembina upacara meneriakkan kata “MERDEKA” yang diikuti oleh seluruh peserta upacara. Setelah upacara, seluruh murid kirab mengelilingi Jalan Manukan Tama dengan teriakan-teriakan yel-yel penuh semangat.

Siswa-siswi di ajak berkarya dan diajak memanfaatkan hari pahlawan dengan sebaik baiknya. Seluruh rangkaian kegiatan ini dilakukan demi pengalaman berharga bagi siswa untuk menumbuhkan rasa nasionalisme.(ryn)  


# Sekolah SMP Islam Surabaya Barat
# Sekolah Islam Surabaya Barat
# Sekolah Full Day Surabaya Barat
# Sekolah pondok Surabaya Barat

No comments:

Post a Comment